RSS

Welcome to Sisca's World
Hope you enjoy reading.

Kamis, 05 September 2013

Day 3 (Marathon in Day 5): Letter for 60 years old ME



Dear Sisca,
Hei apa kabar? Maafkan aku yang berjanji untuk menulis surat padamu 3 hari yang lalu. Mohon maafkan :( Bukan berarti aku lupa padamu, pada diriku sendiri. Tentu saja aku ingat padamu. Ah, kumohon jangan marah begitu. Aku tahu aku terlalu menyibukkan diriku dengan berbagai banyak hal, dan kuyakin kamu juga tahu alasannya. Namun saat itu aku belum sadar bahwa beban-beban aktivitas dan segala rasa lelah itu kini amat nampak diwajahmu. Lihatlah tampak banyak kerutan diwajahmu di usia yang ke 60 ini.

Hampir lupa, ijinkan aku mengucapkan selamat padamu karena telah berhasil melewati lebih dari setengah abad usiamu di dunia ini. Selamat, karena itu artinya kamu berhasil melawan godaan untuk mengakhiri hidupmu sebelum waktunya tiba. Selamat, karena itu berarti kamu berhasil mengatasi permasalahan-permasalahan dalam hidup dan aku yakin saat ini kamu pasti sudah lebih bijak dalam menyikapi hidup.

Oh ya, apa kabar anak-anak dan cucu-cucumu? Aku yakin mereka cantik-cantik dan tampan-tampan, ya meskipun di masa yang sekarang ini masihlah rahasia bagiku untuk mengetahui siapakah pria beruntung yang berhasil mendapatkan hatimu. Ya, hatiku juga. Hihihi. Rasanya lucu sekali menulis surat ini, seperti sedang berbicara dengan diriku sendiri. Padahal memang begitulah sesungguhnya.

Kamu pasti juga sudah berhasil mendidik anak-anakmu dengan baik yah? Mereka sukses pastilah karenamu dan suamimu. Apakah diusiamu yang ke-60 ini kamu masih direpotkan oleh anakmu untuk menjaga anak-anak mereka? Hei aku penasaran dengan cucu-cucuku, apakah mereka sama lucu dan pintarnya dengan anak-anak sekolah minggu yang ku ajar saat ini? Ah, seandainya saja Tuhan mengijinkan aku bertemu dengan kalian walau sebentar. Aku ingin tahu juga keadaan di masa depan seperti apa, sepertinya lebih canggih ya?

Nanti kusisakan handphone jadulku dan segala gadgetku saat ini untukmu, anggap saja kenang-kenangan di masa lalu. Kuyakin ditempatmu saat ini pasti bertebaran gadget-gadget yang jauh lebih canggih, teknologi berkembang sangat pesat. Tapi barang-barang jadul pun ku yakin tak kalah uniknya dan pasti akan bernilai sangat tinggi.

Ah, baiklah. Masih banyak yang harus kulakukan. Ada dua tantangan lagi yang harus kuselesaikan hari ini. Doakan aku agar sukses yah sehingga bisa membuatmu di masa yang akan datang menjadi lebih baik. Sampaikan salamku pada anak-anak dan cucu-cucuku di masa depan dan peluk hangatku bagi suamiku (well, walaupun itu masih rahasia. Eh, beritahu aku dong, siapa suamiku, penasaran. Hehe. :p).

Sudah ya, jaga dirimu dan kesehatanmu baik-baik. Ingat usiamu tak muda lagi jadi batasi aktivitasmu itu. Hahaha.

Salam sayang,
Dari dirimu di masa lalu

@ichbinsisca

***

0 komentar:

Posting Komentar